Cara Membuat/Daftar Akun Baru di Tokopedia Terbaru 2023

cara daftar akun baru di tokopedia

Bagaimana cara daftar/membuat akun baru di Tokopedia? Selain meningkatkan pelayanan, Tokopedia juga melakukan pembaruan pada sistem pendaftaran akun. Simak tulisan ini sampai selesai untuk membuat akun di Tokopedia.

Tokopedia adalah maretplace online terbesar di Indonesia.

Di Tokopedia, Anda bisa menjual produk atau menawarkan jasa. Anda juga bisa membeli produk-produk dari pengguna lain di Tokopedia.

Bagaimana Cara Membuat Akun di Tokopedia?

Untuk mendaftar/membuat akun baru di Tokopedia 2023, Anda bisa melihat langkah demi langkahnya yang kami tulis di bawah ini.

  1. Buka Tokopedia.com.
  2. Klik tombol Daftar di ujung kanan atas halaman website Tokopedia.
  3. Masukkan email atau nomor handphone.
  4. Klik tombol Daftar.
  5. Apakah email yang Anda masukkan sudah benar? Tekan tombol Ya Benar.
  6. Klik alamat email untuk verifikasi.
  7. Masukkan kode verifikasi yang sudah di kirim ke alamat email.
  8. Isi data nama dan sandi.
  9. Klik tombol Selesai.

Selesai, Anda sekarang sudah memiliki akun di Tokopedia. Dengan memiliki akun, Anda bisa mulai berbelanja atau menjual sesuatu di Tokopedia.

Bagaimana mudah bukan mendaftar akun di Tokopedia.

Sekian informasi tentang cara membuat atau mendaftar akun baru di Tokopedia yang merupakan marketplace terbesar di Indonesia. Tokopedia selalu memberikan keamanan pada penggunanya, jadi jangan khawatir berbelanja di Tokopedia.

Leave a Reply